banner 728x250

Kajati Jatim Peroleh Penghargaan dari Dirut PLN Nusantara Power

Kejati Jatim

Dirut PLN NP Beri Penghargaan Kajati Jatim
banner 120x600
banner 468x60

LiputanA6, Surabaya – Kajati Jatim, Prof. (HCUA) Dr. Mia Amiati, S.H., M.H., CMA., CSSL., bersama-sama dengan para pejabat utama dan para Jaksa Pengacara Negara (JPN) menghadiri acara silaturahmi dan Buka Bersama dengan PLN Nusantara Power (PLN NP). Rabu (19/03).

Selain dihadiri oleh Dirut PLN NP, Rully Firmansyah, acara ini juga dihadiri oleh para Pejabat Utama di lingkungan PLN NP serta para Direktur dari seluruh anak perusahaan dan yang terafiliasi dengan PLN NP.

banner 325x300

Di dalam sambutannya, Kajati Jatim menyampaikan bahwa kegiatan Buka Bersama ini sebagai cerminan dari semangat persatuan dan kesatuan dalam rangka membangun sinergitas dengan PLN NP dengan menjalin silaturahim di Bulan Ramadhan yang penuh rahmat.

Dirut PLN NP menyampaikan bahwa dengan pendampingan dari Kejaksaan melalui Tupoksi JPN dapat mengurai dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan hukum baik yang diselesaikan dengan litigasi maupun non litigasi.

Dirut PLN NP juga menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Kajati Jatim dengan memberikan penghargaan secara khusus yaitu Piagam Penghargaan sebagai Akselerator Transformasi Pendampingan Penyelesaian Permasalahan Hukum pada Bidang Pembangkitan Tenaga Listrik yanh diserahkan langsung oleh Dirut PLN NP kepada Kajati Jatim.(A6)

banner 325x300