LiputanA6, Surabaya – Menjelang pelantikan presiden dan wakil presiden Republik Indonesia terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka seluruh jajaran kepolisian negara Republik Indonesia telah di nyatakan siaga 1 tidak terkecuali Polsek Pakal Polrestabes Surabaya Polda Jawa Timur yang pagi ini menggelar apel siaga 1.
Siaga 1 ini dilaksanakan demi menjaga kondusivitas, jangan sampai terjadi hal – hal yang tidak diinginkan menjelang pelantikan Presiden dan wakil Presiden Republik Indonesia tahu 2024.
Giat apel siaga 1 personil Polsek Pakal di laksanakan ada hari Minggu, 20 Oktober 2024 pukul 08.00 wib sampai selesai bertempat di halaman Mako Polsek Pakal jl Raya Kauman baru no 7 Kelurahan Benowo Kecamatan Pakal Kota Surabaya.
Giat apel siaga 1 menjelang pelantikan Presiden dan wakil Presiden terpilih di pimpin langsung oleh Kapolsek Pakal Kompol I Made Jatinegara, S.H., di dampingi:
– Waka Polsek Pakal
– Kanit Intel
– Kanit Lantas
– Kanit Samapta
– Kanit Reskrim
Dan diikuti personil sebanyak 62 orang dengan rincian sebagai berikut:
– Polri 55 orang
– PNS 3 orang
– PHL 4 orang
Kapolsek Pakal Kompol I Made Jatinegara, S.H., mengatakan apel siaga 1 di laksanakan sebagai bentuk kesiapan Polsek Pakal dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama proses pelantikan Presiden dan wakil Presiden berlangsung.
Kapolsek Pakal Kompol I Made Jatinegara, S.H., menegaskan bahwa mulai hari ini hingga selesai pelantikan Presiden dan wakil Presiden terpilih seluruh personil Polsek Pakal berada dalam siaga 1. Amankan wilayah antisipasi situasi terkait pelantikan Presiden dan wakil Presiden terpilih.(A6)