banner 728x250

Wujud Bakti Polsek Gajah Salurkan Bantuan Kepada Warga Yang Kebanjiran

Polsek Gajah

Kapolsek gajah bersama anggota memberikan bantuan
banner 120x600
banner 468x60

LiputanA6, Demak – Kapolsek Gajah AKP Sunardi S.H., bersama ibu bhayangkari dan anggota menyalurkan bantuan sembako dan pakaian kepada warga yang mengungsi akibat banjir yang melanda desanya.

Kapolsek Gajah bersama anggota turun langsung mendatangi rumah Aipda Agus Susilo di desa Gajah yang di jadikan tempat tinggal para pengungsi akibat terdampak banjir, Kapolsek juga berkunjung ke rumah Aiptu Susanto di desa Sari kecamatan Gajah kabupaten Demak yang juga dijadikan tempat mengungsi bagi warga kebanjiran. Kedua anggota yang menampung para pengungsi ini adalah anggota Polsek Gajah.

banner 325x300

Kapolsek Gajah AKP Sunardi S.H., didampingi wakapolsek Gajah Iptu Iswahyudi S.H., dan ibu bhayangkari ranting Gajah langsung memberikan bantuan kepada korban yang mengungsi akibat bencana banjir.

Bantuan yang diberikan kepada para pengungsi akibat terdampak banjir adalah:
– Beras
– Mie instan
– Pakaian
– Sayur dan buah – buahan
– Minyak goreng
– Telur ayam

Bantuan ini diberikan kepada pengungsi warga desa Wonorejo yang mengungsi di rumah anggota Polsek Gajah Aiptu Agus Susilo desa Gajah dan Aiptu Susanto desa Sari kecamatan Gajah kabupaten Demak.

Giat bakti sosial ini dilakukan Senin 19 Februari 2024 pukul 16.00 wib sampai selesai yang diikuti :
– Kapolsek Gajah AKP Sunardi S.H.,
– Wakapolsek Gajah Iptu Iswahyudi S.H.,
– ketua Bhayangkari Sunardi Mustofiah bersama anggota bhayangkari ranting Gajah
– 15 ( lima belas) personil Polsek Gajah
– 12 ( dua belas) pengungsi warga Wonorejo kecamatan Karanganyar.

Kapolsek Gajah AKP Sunardi S.H., mengatakan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian keluarga besar Polsek Gajah terhadap korban bencana alam banjir yang mengungsi.

Lebih lanjut Kapolsek Gajah AKP Sunardi S.H., dengan adanya bantuan ini sedikitnya bisa meringankan beban warga yang mengungsi akibat bencana alam banjir.

Kapolsek mengharapkan kepada warga masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan terkait cuaca yang kurang baik dan tetap menjaga kesehatan.(A6)

banner 325x300