LiputanA6, Gresik – Membiasakan Sholat fardhu berjamaah di TPQ dan Madin Da’ watul Khoiriyah dapat meningkatkan kedisiplinan dalam menjalankan kewajiban sebagai seorang muslim.
Melaksanakan sholat berjamaah ini merupakan program wajib yang harus di lakukan di TPQ dan Madin Da’ watul Khoiriyah desa Ngabetan kecamatan Cerme kabupaten Gresik. Ini adalah sebagai sarana latihan untuk menjalankan perintah Allah SWT.
Dengan sholat berjamaah mendidik santri untuk menjadi disiplin , baik disiplin dalam belajar maupun disiplin pada tata tertib TPQ dan Madin, yayasan Da’ watul Khoiriyah berusaha semua kegiatan dikemas seperti pondok pesantren.
Menurut kepala Madin Da’ watul Khoiriyah ustadz Akhiyat sholat berjamaah di TPQ dan Madin Da’ watul Khoiriyah menjadi program wajib bagi santri untuk membina mental santri dan membiasakan Sholat berjamaah.
Bukan hanya santri saja para ustadz dan ustadzah juga harus memberikan contoh pada para santri agar mereka bisa rutin lakukan sholat berjamaah.
Kegiatan sholat berjamaah ini wajib di laksanakan di TPQ dan Madin Da’ watul Khoiriyah desa Ngabetan kecamatan Cerme karena ini sebagai sarana latih bagi santri untuk melaksanakan perintah Allah SWT sholat Fardhu.
Sementara itu ustadz Choirul Anam Anwar seksi kegiatan keagamaan yayasan Da’ watul Khoiriyah mengatakan sholat berjamaah mampu menjadikan santri semakin disiplin dan aktif dalam melaksanakan sholat fardhu, sholat berjamaah itu mempunyai berbagai keutamaan.
Melaksanakan sholat yang tertib dan teratur akan membentuk kedisiplinan diri , semakin baik sholatnya semakin baik pula kedisiplinan nya, sebaliknya semakin abai sholatnya maka semakin abai ibadah lainnya.
Dengan kita membuat pembelajaran sholat berjamaah pada usia dini semoga mereka akan faham akan pentingnya sholat berjamaah.sebuah kebiasaan yang baik sangatlah perlu di lakukan dalam membangun karakter yang baik.
Kepala yayasan Da’ watul Khoiriyah ustadz Nur Ali Sanga bangga para santri bisa membiasakan Sholat berjamaah, karena ini bisa membentuk karakter santri yang religius, disiplin dan memiliki rasa kebersamaan.
Program sholat berjamaah ini di harapkan dapat menjadi bekal santri pada masa berikutnya. Ini karena usia mereka saat ini merupakan usia yang baik dalam membentuk karakter.
Terkait santri yang belum faham yayasan minta kepada ustadz dan ustadzah memberikan pengawasan dan perhatian penuh kepada santri, dengan demikian yayasan Da’ watul Khoiriyah berharap santri kedepannya bisa aktif menjalankan sholat berjamaah.(A6)